Kamis, 02 Februari 2012

modul 1 kelompok sosial


         MODUL   1   KELOMPOK  SOSIAL
     Standar Kompetensi       :  2   Menganalisis kelompok sosial dalam      masayrakat multikultural
     Kompetensi Dasar  :  2.1. Mendeskripsikan  erbagai kelompok sosial  dalam fenomena kehidupan
======================================================================
A.            Indikator

·        Secara individu menggali informasi melalui studi kepustakaan dan media massa tentang masyarakat multicultural

·        Secara kelompok merumuskan pengertian dan ciri-ciri masyarakat multikultural

B. Tujuan Pembelajaran
·        Siswa dapat   menggali informasi  melalalui studi pustaka dan media massa tentang masyrakat multikultural

C. Ringkasan Materi
         
KELOMPOK SOSIAL

1.    pengertian kelompok sosial
Dalam rangka memenuhi kebutuhan hidupnya manusia saling tergantung dengan manusia lain. Ketergantungan dan keterkaitan tersebut mendorong timbulnya kelompok sosial. Kelompok sosial merupakan kumpulan individu yang memiliki hubungandan sling berinteraksi sehingga mengakibatkan tumbuhnya kebersamaan dan rasa memiliki
        Suatu kelompok sosial cenderung bersifat dinamis, selalu berkembang dan mengalami perubahan dalam aktivitas maupun bentuknya
        Setiap kelompok osial mengembangkan sistem  norma dan kebudayaannya sendiri-sendiri. Kenyataan ini menjadi benih munculnya masyarakat
     
2.    Dasar dasar pembentukan kelompok sosial
Beberapa dasar yang melandasi masyarakat membentuk kelompok sosial secara umum adalah.
1.    kepentingan yang sama
2.    factor geografis
3.    darah dan keturunan yang sama
4.    daerah asal yang sama

3.    Bentuk-bentuk kelompok sosial
Bentuk-bentuk kelompok sosial dapat dibedakan berdasarkan cara terbentuknya, erat longgarnya kualitas hubungan antar anggota, pencapaian tujuan dan sudut pandang individu
1.    berdasarkan cara terbentuknya, dibedakan menjadi kelompok semu dan kelompok nyata
a.   kelompok semu dibedakan dalam bentuk
1.  .  kerumunan
2..    massa
3.     publik
 b.   kelompok nyata
     1.   kelompok statistic
     2.   kemasyarakatan
     3.   kelompok asosiasi
     4,   kelompok sosial
2.    Berdasarkan erat longarnya ikatan antar manusia menurut Ferdinand Tonnies  yaitu
a. paguyuban/ gemeinschaft= bentuk kehidupan bersama yang anggota-anggotanya diikat oleh hubungan batin yang murni dan bersifat alamiah dan bersifat kekal contoh: kelompok kekerabatan, keluarga, RT, RW
Ciri paguyuban :  intimate, private, exclusive
B. patembayan/ gesellschaft merupakan iatan lahir yang bersifat pokok , hanka waktu pendek, bersifat p[ikiran / imaginary struktur bersifat mekanis, ada perjanjian timbale balik contoh ikatan pedagang, serikat pekerja
Ada 3 tipe paguyuban;
a. paguyuban karena ikatan darah berdaarkan keturunan contoh keluarga, kelompok kekerabatan
b. paguyuban karena tempat , cirri tinggal berdekatan, saling tolong menolong contoh RT RW, arisan
c. paguyuban karena jiwa pikiran

3.    berdasarkan kualitas hubungan antar anggota / Charles Horton Cooley
a. kelompok primer
cirri kenal –mengenal, kerjasama erat, bersifat pribadi, kelompok kecil, kesamaan tujuan kelompok
b.  kelompok sekunder
kelompok besar terdiri dari banyak orang contoh Negara

4.    Berdasarkan pencapaian tujuan
a.  kelompok formal adalah kelompok yang mempunyai peraturan tegas dan sengaja diciptakan anggota untuk mengatur hubungan
contoh ;  OSIS
b. kelompok informal= kelompok yang tidak mempunyai struktur organisasi yang pasti terbentuk karena sering ada pertemuan-ertemuan contoh  reuni
5.    berdasarkan sudut pandang individu
Roberrt K Merton
a.  in group/ kelompok sendiri
b.  out group/ kelompok luar
Bentuk kelompok menurut Robert merton
a.  membership group
b. reference group
Bentuk kelompok menurut Emille durkheim
a. kelompok organis
b. kelompok mekanis


Test tertulis
LATIHAN   MANDIRI

Masyarakat yang bersifat gesselschaft adalah masyarakat yang lahir atas dasar….

a. ikatan batin para anggotanya
b. hubungan pamrih antar anggota
c. ikatan kekeluargaan anggota
d. hubungan gotongroyong antar anggotanya
e. persamaan  adat para anggotanya

2. Kumpulan individu-individu yang telah lama tinggal dalam suatu daerah dan mempunyai aturan-aturan menuju kepada tujuan yang sama disebut……
a.   paguyuban  
b.   patembayan  
c.    masyarakat  
d.   asosiasi        
e.    koperasi

3.Salah satu contoh kelompok masyarakat industri adalah….
a.   masyarakat desa  
b.   pedagang      
c.    kelompok baru   
d.   masyarakat kota    
e.    syarakat elite

4.Kelompok social adalah sekelompok orang yang saling berinteraksi sesuai dengan pola-pola yang telah matang. Definisi kelompok social tersebut dikemukakan oleh….
a.   Mayor polak    
b.   Mac Iver    
c.    Soerjono Soekanto  
d.   Koentjaraningrat  
e.    Robert K Merton

5. Di bawah ini bukan merupakan sifat-sifat in-group adalah….
a.   saling mengenal                     
b.   solidaritas organic 
c.    sentiment komonitasnya kuat  
d.   lebih akrab
e.    suka gotong royong

6.  Kelompok yang menjadi acuan sikap dan perilaku bagi seseorang yang bukan anggotanya disebut…
a.   membership group     
b.   nonformal group   
c.    volunteer group
d.   okupational group      
e.    reference group

7    Kelompok primer ditandai dengan…..
a.   hubungan face to face   
b.   tidak ada ikatan formal
c.    jika ada konflik akan berkepanjangan
d.   jenis kepentingan yang dikejar
e.    mudah tercerai berai

8.  Kelompok keluarga, kerabat , RT dan RW merupakan kelompok….
a.   sekunder  
b.   B, primer   
c.    formal   
d.   non formal  
e.    gemeinschaft

9.  Robert K   Merton membagi kelompok  yaitu…
a.   membership group dan reference group
b.   masyarakat setempat dan asosiasi
c.    gerombolan dan kerumunan   
d.   urban dan rural community
e.    masyarakat dan kelompok sementara

10.  Membership group adalah….
a.   kelompok dengan ciri jumlah anggotanya kecil
b.   kelompok tempat seseorang secara nyata menjadi    anggota
c.    kelompok dengan ciri saling mengenal secara mendalam
d.   kelompok tempat individu mengidentifikasikan dirinya
e.    kelompok yang sah dibentuk oleh Negara

11.Ferdinand Tonnies membedakan  kelompok social
menjadi dua, yaitu…
a.   kelompok kerabat dan  persekutuan hidup
b.   paguyuban dan patembayan
c.    kolompok ras dan dunia
d.   kelompok statistic dan asosiasi
e.    masyarakat  paguyuban dan asosiasi

12.  Perhatikan kelompok-kelompok di bawah ini
1. crowd’           3.  nuclear family     5. extended family
2. mobs               4.  audience

Kelompok kelompok sementara (ephemeral groups) adalah…
A. 3,4,5   
B. 2,3,5   
C. 1,2,3  
 D. 1,2,4     
E. 2,3,4

13.Perhatika cirri berikut
1. individualistis                    4  materialistis
2. kompetitif                          5.  interaksi intensif
3.  solidaritas mekanis         6.  punya kepribadian group
Dari sifat diatas yang dimiliki oleh kelompok gemeinschaft adalah…
A  1,2,3 
 B. 2,3,4  
 C. 3,5,6   
D. 3,4,5 
 E. 2,5,6

14. Kelompok kekerabatan yang menyusun hubungan melalui garis keturunan ayah atau ibu yang menujukkan adanya integritas social merupakan pengertian dari…
a.   primodialisme   
b.   politik aliran 
c.    suku bangsa
d.   klan            
e.     ras

15.  Kelompok social yang mempunyai ciri khusus intim, privat dan eklusif  adalah….
a.   gemeinschaft   
b.   Gesselchaft  
c.    membership  
d.   in group
e.    out group

16.  Rukun tetangga merupakan ….
a.   paguyuban karena ikatan darah  
b.   paguyuban karena tempat
c.    gemeinschaft of mind                   
d.    in group
e.     Gesselschaft

17.Kelompok yang mempunyai peraturan tegas  dan sengaja diciptakan oleh anggota-anggotanya untuk mengatur hubungan antar sesamanya adalah…
a.   membership group    
b.   primary group   
c.    reference group
d.   formal group             
e.    informal group

18. Kelompok yang  tidak  mempunyai struktur  dan organisasi  tertentu atau pasti adalah…
a.   formal    
b.   informal  
c.    membership  
d.   ingroup  
e.    out group

19. Kelompok social yang menjadi acuan bagi seseorang yang bukan anggota kelompok tersebut untuk membentuk pribadi an perilakunya disebut…
a.   membership  
b.   reference group             
c.    paguyuban  
d.   patembayan 
e.    in group
20.Serikat sekerja seperti ikatan dokter Indonesia , ikatan guru Republik Indonesia merupakan kelompok…
a.   patembayan   
b.   paguyuban   
c.    reference group  
d.   okupasional   
e.    volunteer

21. Kelompok yang anggotanya face to face dan ada kerja sama yang erat disebut dengan kelompok….
a.   in group   
b.   Out group   
c.    primer  
d.   sekunder      
e.    paguyuban

22. Kelompok yang terdiri dari banyak orang berdasarkan pengenalan secara pribadi dan sifatnya tidak langgeng merupakan kelompok…
a.   in group    
b.   out group 
c.    primer   
d.   sekunder
e.    Patembayan

23.  Khalayak penonton atau pendengar yang formal termasuk….
a.   crowd    
b.   acting mobs 
c.    spectator crowds  
d.   community 
e.    formal audiences

24. Kerumunan orang orang yang sedang panic karena adanya gempa bumi dan takut terjadi ztunami termasuk…
a.   community     
b.   b. acting mobs   
c.    casual crowds
d.   panic crowds    
e.    spectator crows

25.  Sekelompok pengujuk rara  yang marah kemudian bertindak anarkhi termasuk dalam…
a.   acting mobs   
b.   panic crowds   
c.    kumpulan yang kurang menyenangkan
d.   planed expressive group
e.    perusuh

26.masyarakat yang bertempat tinggal di suatu wilayah dengan batas-batas tertentu dan mempunyai interaksi yang kuat dantara anggotanya disebut dengan…
a.   desa    
b.   community    
c.    rural urban   
d.   group
e.    in group feeling

27. Kelompok yang secara teoritis  paling sedikit dua orang dinamakan….
a.   small group   
b.   community   
c.    primer 
d.   in group
e.    out group

28. Charles Horton Cooley membedakan kelompok menjadi…
a.   primer dan sekunder
b.   membership dan references  group
c.    paguyuban dan patembayan
d.   in group dan out group
e.    okupasional dan volunteer

29. WG.  Summer membedakan kelompok menjadi…
a.   primer dan sekunder
b.   membership dan references  group
c.    paguyuban dan patembayan
d.   in group dan out group
e.    okupasional dan volunteer

30 Himpunan manusia yang hidup bersama karena adanya hubungan yang bersifat timbal  balik antara mereka merupakan pengertian dari….
a.   Kelompok social
b.   Komunitas
c.    Paguyuban
d.   Kelompok okupasi
e.    Kelompok primer


Susunlah kata-kata dibawah ini menjadi kata yang bermakna

31. ………………………………
G
I
N
P
O
U
R

32……………………………………..
N
A
N
U
M
U
R
E
K

33…………………………………………..
A
B
A
D
U
G
Y
U
N

34…………………………………………..
D
R
C
O
W

35…………………………………………………………
C
O
M
M
U
T
I
N
Y


36.   Ciri-ciri kelompok social pada masyarakat kota yang merupakan lawan dari kelompok social paguyuban adalah……………..

37. kelompok social yang tidak punya struktur dan organisasi tertentu yang pasti disebut…….

38. Suatu kerumunan masayrakat yang melanggar hukum yang berlaku pada masayrakat yang bersangkutan disebut dengan……..

38. Kelompok social yang saling mengenal dengan baik dan merupakan lawan dari kelompok sekunder dinamakan…….

39. Lawan dari kelompok membership group adalah…….

40. Sekelompok orang yang sedang menonton pertandingan basket merupakan contoh dari………………

TUGAS   PORTOFOLIO
Analisis   kasus
Carilah  gambar/ artikel yang menuat tentang kelompokikelompok sosial yang ada di masyarakat. Baatlah analisis dengan memperhatikan rubrik penilian analisis. Jangan luupa selalu mencantumkan  sumber, tangal dan hari  pemutan artikel tersebut.


Rubrik Penilaian
RUBRIK  PENILAIAN  ANALISIS

Rubrik analisis kasus
Indikator
Skor
Max
Skor
Anda
Mengidentifikasikan masalah utama dan masalah yang lain dalam kasus yang dipelajari
5

Mengajukan tindakan yang harus diambil sebagai pemecahan masalah
5

Memberikan alasan mengapa tindkan tersebut aharus dilakukan
5

Merujk pada teori atau pandangan tokoh yang mendukung alasan tindakan pemecahan masalah
5

Mengidentifikasi dampak positif dan negatif dari tindakan yang akan dilakukan
5

SKOR TOTAL
25



1 komentar: